Monday, October 19, 2015

Bangun Duniamu Sendiri di Minecraft [Big Update-END PART]

selamat sore gamers, oke gomen ne sebelumnya. hari sabtu dan minggu admin gk online. di karenakan ada keperluan yang tidak bisa di tinggalkan. oke sebagai gantinya kekecewaan pengunjung. admin mau kasih big update dari part Membuat duniamu sendiri di Minecraft. ini adalah penggabungan dari part 4 dan part 5 yang akan admin jadikan satu part.
Setelah kalian mengetahui mode di permainan minecraft, skarang admin akan memberikan tips dan tutorial bermain minecraft. pertama kalian buka minecraftnya. admin menggunakan minecraft PC versi 1.6.4 kalian bisa download di bawah post. buatlah dunia baru dengan mode bertahan hidup. isikan nama dunia yang ingin kalian buat dan tekanlah buat dunia baru untuk membuat duniamu.
inilah pemandangan pertama yang akan kalian lihat setelah dunia terbuat, kalian akan terdampar di alam bebas. di kelilingi pohon, terdapat gurun pasir, lautan, dan danau.

pertama kalian cari kayu pohon, dengan cara memukul batang pohon tersebut dengan tangan hingga hancur maka kalian akan mendapatkan blok kayu.  dengan menekan tombol kiri mouse. kemudian fungsi tombol kanan mouse untuk meletakkan blok tersebut.
tekanlah iventory mu dengan menekan 'E'. kemudian letakan kayu di kotak craft yang berupa kolom 2x2. dan ambilah hasilnya yang berupa papan kayu. papan kayu ini akan kita gunakan untuk membuat rumah dan menjadi bahan baku utama craft (kerajinan) yang lain.
sekarang buatlah sebuah meja kerja, meja kerja ini dapat membuat craft yang lebih banyak di banding dengan kotak craft di iventori. yang berupa kolom 3x3. caranya letakkan 4 buat papan kayu di craft iventori. 
dan sekarang. kumpulkan blok pohon yang banyak untuk membuat rumah. jika sudah terkumpul carilah lahan yang cukup luas untuk mendirikan rumah mu. dan jangan terlalu jauh dari tempat respown mu. (tempat pertama kali muncul). cara membuat rumahnya sesuai kreativitas kalian saja. terdapat tembok, atap, jendela dan pintu. cara membuat pintu nya seperti berikut.
letakkan pintu mu dengan menekan tombol kanan. sekarang kumpulkanlah pasir, bisa kalian temukan digurun. buatlah sekop untuk mempercepat pengambilan pasir caranya. pertama kalian buat batang kayu terlebih dahulu. 
kemudian letakkan 2 batang kayu dan satu papan kayu seperti berikut. dan kalian dapat membuat berbagai peralatan lain seperti beliung, kampak, pedang.






Dari semua peralatan diatas, udah ketauankan fungsinya apakan.. yapss.. kampak untuk mengambil blok kayu dari pohon ( menebang pohon), beliung untuk menambang batu untuk mengambil blok batu kasar, pedang untuk membunuh zombie maupun binatang.

setelah pasir terkumpul, carilah batu kasar caranya dengan mengancurkan blok batu. kalian bisa menemukan batu di dinding gua maupun batu yang terdapat didalam tanah. dengan mengancurkan blok tanah terlebih dahulu. kemudia kalian akan menemukan blok batu. kemungkinan cara ini berhasil 50%. berhubungan letak semua blok random.
sekarang buatlah tungku, dengan cara menyusun blok batu kasar seperti berikut. adapun fungsi tungku yaitu untuk memasak makanan, membakar blok menjadi blok lain. seperti pasir yang kita kumpulkan. kita akan membakar pasir menjadi blok kaca. bahan untuk membakar bisa menggunakan kayu. baik itu pohon, papan kayu, batang, craft yang terbuat dari kayu. arang dan batu bara.

Setelah didapat blok kaca. maka kita akan membuat panel kaca. panel kaca ini berfungsi sebagai kaca di jendela rumah kita. buatlah panel kaca seperti berikut. kemudia pasang di jendelamu.


Rumah kalian hampir selesai guys.. hanya tinggal menambah penerangan di rumah mu. buatlah obor dengan cara membuat arang nya terlebih dahulu. bakarlah blok pohon di tungku. maka kalian akan mendapatkan arang. kemudian susunlah satu batang kayu dan arang. jadilah obor. sebenarnya menggunakan batu bara juga bisa. tapi saat ini kita blom menjelajahi gua untuk mendapatkan batu bara. nantikan tips ini dilain kesempatan. hehe.. letakan obor mu di sudut2 rumah kalian dan didepan rumah.



selanjutnya kita harus menyiapkan makanan, karena dalam mode ini kita harus mempertahankan bar daging kita jadi jangan sampai kelaparan ya gamers.. bunuhlah binatang, baik itu ayam, sapi maupun babi. kali ini admin akan membunuh babi, jika kalian sering menghina teman kalian babi, maka inilah sosok teman kalian di game ini. wkwkkw ( just kidding) sekarang bunuh lah babi tersebut. 

maka kalian akan mendapatkan daging babi mentah, sekarang masak daging babi tersebut di tungku. maka kalian akan mendapatkan daging babi panggang. 
oke sekarang saatnya kita berburu zombie. kalian dapat membunuh zombie dengan mudah jika menggunakan pedang. pukul terus zombienya sampai mati. jika kalian beruntung kalian akan mendapatkan cendramata dari zombie. kali ini admin mendapatkan batang besi. lagi hoki nih... hehe..




Oke karena tadi admin one by one melawan zombie, sekarang admin di kroyok. saatnya berlindung di rumah.. hehe zombie cuman bisa gedor2 pintunya.. tenang gan. pintu gk akan hancur walaupun digedor beratus2 kali. walaupun pintu terlihat hancur tapi pintu tidak akan hancur. 
Dan saatnya untuk menikmati hasil dari berburu tadi hehe.. zombienya diemin aja nanti klo dah pagi juga kebakar gan hehe.. kelemahan utama zombie adalah sinar matahari

oke cukup sekian dari admin. tutorialnya mantavkan gan :v . sampai ketemu diposting minecraft edisi lainya.. 

NB: kalian bisa mendownload minecraft disitus resminya. di minecraft.net




No comments:

Post a Comment